Evaluasi Kinerja Divisi Operasional Terhadap Kepuasan Pelanggan Di Pt. Harapan Bahtera Internusa Banjarmasin

Authors

  • Setyo Slamet Raharjo UNIMAR Amni Semarang

Keywords:

Koordinasi karyawan, kinerja operasional, produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer), kepuasan pelanggan

Abstract

Evaluasi koordinasi karyawan dan kinerja operasional selama produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer) merupakan faktor penentu terhadap kepuasan pelanggan. Oleh karena itu, diperlukan upaya untuk meningkatkan produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer). Penelitian ini dilakukan di PT. Harapan Bahtera Internusa Banjarmasin dengan jumlah sampel sebanyak 100 karyawan. Data dikumpulkan melalui instrumen dalam bentuk kuesioner yang telah diuji dengan skala Likert. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis jalur. Hasil penelitian pertama menemukan bahwa koordinasi karyawan memiliki korelasi positif dan signifikan terhadap produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer). Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa kinerja operasional memiliki korelasi positif dan signifikan terhadap produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer). Koordinasi karyawan dan kinerja operasional yang relevan dalam produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer) memiliki pengaruh untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, sehingga produktivitas peralatan muat dan bongkar batubara (Conveyer) sebagai variabel intervening terbukti dapat meningkatkan koordinasi karyawan dan kinerja operasional terhadap kepuasan pelanggan.

Downloads

Published

2025-03-03

Issue

Section

Articles